Saudara-saudara, ikutilah teladanku dan perhatikanlah mereka, yang hidup sama seperti kami yang menjadi teladanmu.(Filipi 3:17).
Suatu hari aku bercermin. Tidak seperti biasanya, kali ini aku memperhatikan wajahku ternyata pipiku seperti bakpao, kalau tersenyum seperti ditarik naik. Baru kuperhatikan pula ternyata hidungku pesek. Ehm... setelah itu tiap kali aku bercermin aku pasti akan melihat pipi bakpao itu.
Firman Tuhan hari ini tidak berbicara tentang cermin yang tiap hari kupakai bercermin itu, namun tentang cermin hidup. Cermin yang disiapkan Allah bagi kita, yaitu teladan kehidupan dari Sang Kristus dan teladan kehidupan dari Para Nabi dan Rasul yang dapat kita lihat dalam Firman-Nya. Melalui Firman hari ini Paulus mengingatkan kita untuk bercermin, memperhatikan apa yang mereka lakukan dan meneladani kehidupan mereka yang bersumber pada keteladanan mereka pada Kristus.
Bagaimana hidup kita hari ini, saudaraku? Sudahkah kita bercermin hari ini? Sudah meneladani Kristus? Sudah sabarkah kita menghadapi banyak masalah? Selalu bersukacita dan penuh pengharapan walaupun menghadapi banyak kesusahan? Selalu mengasihi meski orang tidak mau mengasihi kita? Selalu mengampuni kesalahan orang lain?
Jangan sampai kita lupa bagaimana rupa kita segera setelah kita keluar dari ruang cermin itu. Jangan sampai kita membaca firman, selalu mendengarkan firman namun tidak mau menjadi pelaku firman dalam keseharian. [bdk. Yakobus 1:22-24]. Namun mari kita mendengarkan firman, dan juga melakukannya serta meneladani hidup Kristus setiap hari. Amin.
0 Response to "Cermin"
Post a Comment